PA MUNGKID GELAR RAPAT MONEV INOVASI PELAYANAN PUBLIK
Magelang, 30 April 2025 – Pengadilan Agama Mungkid melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) Inovasi sebagai langkah strategis dalam mengembangkan dan menyempurnakan layanan publik berbasis teknologi dan kebutuhan masyarakat. Kegiatan ini diselenggarakan di Media Center PA Mungkid.
Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua PA Mungkid, Hj. Reny Hidayati, S.Ag., S.H., M.H.I., didampingi oleh Panitera Danny Heryoulyawanti, S.H., M.S.I., serta Sekretaris Lessy Yunilasari, S.E.. Turut hadir dalam rapat ini para Kasubbag, Tim IT, Staf Kepaniteraan, serta Notulen.
Dalam forum tersebut, dibahas evaluasi pelaksanaan inovasi layanan yang telah berjalan, seperti digitalisasi pelayanan, pengembangan aplikasi internal, pemanfaatan media sosial, serta peningkatan efektivitas sarana pelayanan berbasis teknologi.
Wakil Ketua PA Mungkid menekankan pentingnya inovasi sebagai salah satu pilar utama dalam pembangunan Zona Integritas dan peningkatan kepuasan masyarakat, serta sebagai bentuk adaptasi terhadap kebutuhan layanan yang semakin dinamis dan digital.
Rapat ini juga menjadi wadah penyampaian ide-ide baru dari setiap bagian sebagai dasar pengembangan inovasi ke depan, dengan orientasi pada pelayanan yang mudah, cepat, transparan, dan humanis.
Dengan pelaksanaan Monev ini, PA Mungkid terus berupaya mendorong semangat berinovasi di seluruh lini kerja untuk mendukung visi menuju pengadilan modern yang unggul dalam layanan.
(RTS)
Pengadilan Agama Mungkid: |A.P.I.K.| Akuntabel, Profesional, Integritas, Konsisten